Mojokerto memang dikenal memiliki banyak tempat wisata dengan pemandangan yang indah. Tapi banyak dari kita yang lebih memilih tempat wisata yang belum banyak terjamah pengunjung. Selain tempatnya yang masih asri, kita bisa menikmati wisata dan berfoto tanpa diganggu banyak orang yang lalu lalang. Apalagi untuk kalian para fotografer yang membutuhkan konten landscape. Atau mungkin untuk kalian para admin instagram official yang bertujuan untuk membranding atau memviralkan suatu tempat wisata yang sangat cantik. Nah berikut Wisata Mojokerto Jawa Timur yang sangat cantik tapi masih tersembunyi dan sangat asri.
Gartenhutte Selotapak
Wisata ini terletak di Desa Selotapak, Kecamatan Trawas. Gartenhutte adalah sebuah café yang berada di desa itu. Dengan menyuguhkan pemandangan hamparan bunga refugia berwarna kuning nan cantik serta kekokohan gunung Penanggungan, café ini mulai ramai pengunjung. Ditambah lagi café ini juga menyediakan tempat duduk outdoor dengan bentuk bermacam-macam. Mulai dari kotak, segi lima, segi enam, lingkaran, dan bentuk hati.
Tapi bagi anda yang ingin berkunjung ke tempat ini, disarankan untuk tidak datang saat weekend. Karena akan beresiko tidak mendapatkan tempat duduk. Atau jika memang terpaksa harus weekend, usahakan datang sangat pagi agar bisa mendapatkan tempat. Tapi pilihan lebih aman adalah reservasi langsung di Gartenhutte Café.
Untuk masuk wisata ini tidak dikenakan biaya apapun alias GRATIS. Hanya membayar parkir Rp3.000 dan membeli sesuatu di cafenya. Sementara jalur menuju ke tempat ini bisa dikatakan cukup sulit untuk mobil karena jalannya yang sempit meskipun sudah menggunakan jalan cor. Tapi kemungkinan akan ada pelebaran jalan oleh pihak setempat. Semoga saja ya, hehe.
Paralayang Trawas
Paralayang Trawas ini baru saja diresmikan pada Agustus tahun 2020. Terletak di Jl. Keramat, Kecamata Trawas dan dilengkapi dengan destinasi petik sayuran organik.
Kampung Organik Brenjonk
Tempat ini hampir sama dengan Gartenhutte Café tadi, sebuah wisata kuliner bernama Kampung Organik Brenjonk dengan pemandangan hamparan bunga refugia yang indah.
Wisata Panorama Petung Sewu
Wisata Panorama Petung Sewu merupakan wisata di kawasan Pacet yang menyuguhkan keindahan alam dengan banyaknya spot foto. Jaraknya kurang lebih 15 menit dari bunderan pacet.
Wet Sendi
Wet Sendi terletak di Desa Sendi Kecamatan Pacet. Tempat ini sangat digemari oleh anak muda. Karena selain pemandangan yang indah, disini juga banyak spot foto yang bisa anda gunakan.
Taman Ghanjaran
Taman Ghanjaran adalah tempat yang cocok bagi anda yang ingin menikmati indahnya taman dan menginginkan deretan makanan yang tersedia sekaligus. Karena disini selain ada taman yang indah, ada pula permainan ATV, pertunjukan tong edan, dan sederetan penjual makanan ringan hingga berat. Tempat ini terletak di Jalan Raya Trawas dan rutenya pun sangat mudah.
Berwisata di Taman Ghanjaran bersama keluarga merupakan pilihan yang tepat. Di tempat ini anda tidak perlu takut tidak dapat tempat duduk karena tempat duduknya pun tidak begitu banyak juga. Rata-rata pengunjung akan menikmati gazebo atau membawa tikar dan lesehan di bagian taman. Sehingga tempat duduk pun cukup sepi peminat. Jadi anda aman.
Taman Anggrek – Ladang Anggrek Mojokerto
Terletak di Jl. Raden Patah, Dusun Adi Sono, Desa Lebaksono, Kecamatan Pungging, Kabupaten Mojokerto. Taman ini buka mulai jam 7 pagi sampai jam 4 sore. Dengan membayar Rp10.000 anda bisa menikmati kumpulan bunga anggrek yang sangat luas. Selain itu untuk kalian yang berminat membeli bunga anggrek, disana juga dijual loh!
Sumber Nduwur
Sumber nduwur berada di Desa Sumberdorjo, Kecamatan Ngoro, Kabupaten Mojokerto. Dinamai Sumber Nduwur karena tempat ini berada di Desa Sumber dan juga merupakan sumber air warga setempat. Sementara kata nduwur merupakan bahasa jawa yang artinya atas. Sebenarnya disini juga ada Sumber Ndisor atau bisa dibilang Sember bawah.